Bupati Batu Bara Tinjau Lokasi Rumah Warga Korban Puting Beliung

Batu Bara,

Belum usai bencana non-alam Corona Virus Disease 2019 (Covid -19), ditambah lagi Banjir, dan kini puting beliung di Kabupaten Batu Bara

Dihadapkan dengan bencana alam angin puting beliung yang merusak Lima rumah warga di Desa Tanjung Seri Kecamatan Laut Tador, Bupati langsung terjun kelokasi bencana yang didamping Camat Laut Tadur, anggota DPRD, Kades Tanjung Seri dan Kasi Tata Pemerintahan dan BPBD, Dishub, Dinsos, Perkim.

Menurut Camat Tanjung Seri dalam hal ini dikatakan Kasi Tata Pemerintahan Swardi, S.Pd mengatakan korban puting beliung ini, Bupati Zahir merespon cepat dan langsung melakukan peninjauan ke titik lokasi yang terkena bencana di Desa Tanjung Seri, Minggu (13/12/2020).

Menurutnya, Dari kelima rumah warga yang terkena musibah puting beliung tadi malam sekitar pukul 23.00 wib, dan kelimanya rusak parah,

Bupati Zahir mengatakan ini merupakan bencana alam. Mari kita berdoa bersama, agar bencana yang terjadi di Kabupaten Batu Bara, seperti bencana banjir dan angin puting beliung, segera selesai dan tetap tabah dalam menghadapi bencana yang terjadi. 

"Untuk Bantuan akan segera di berikan secepatnya kepada keluarga yang terdampak bencana melalui BPBD,ujarnya

 

Berita Terkait
Komentar