Bupati- Zahir Apresiasi Kepala Puskesmas atas Capaian Vaksinasi

Batu Bara,

Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP memberikan piagam penghargaan dan hadiah kepada sejumlah kepala puskesmas yang dinilai berprestasi dalam percepatan vaksinasi di wilayah kerjanya yang membawa Kabupaten Batu Bara mencapai delapan puluh empat persen Vaksinasi.

Bupati-Zahir memberikan piagam penghargaan ini pada acara hiburan saat kunjungan kerja di Lombok Barat terkait penanganan stunting yang diikuti Kepala Puskesmas se-Kabupaten Batu Bara, Senin (10/01/2022).

Adapun kategori yang mendapat penghargaan yaitu kategori vaksinasi umum tertinggi yang di raih oleh Puskesmas Lalang dengan capaian 94,79 persen. Kemudian kategori vaksinasi lansia tertinggi diraih oleh Puskesmas Pematang Panjang Dengan capaian 110,78 persen, selanjutnya kategori vaksinasi absolut tertinggi diraih Puskesmas Sei Suka dengan capaian 17.261 dosis dan kategori karjasama lintas sektor terkait dicapai oleh Puskesmas Pagurawan.

Dari keseluruhan penghargaan, Puskesmas Pematang Panjang mendapatkan nilai prestasi tertinggi sehingga mendapat penghargaan tinggi dari Bupati Batu Bara Zahir.

Kepala Puskesmas Pematang Panjang dr. Sri Lestari mengatakan "Prestasi yang dicapai merupakan seluruh kerja keras Pemerintah bersama dengan seluruh masyarakat untuk mencapai Herd Immunity di Kabupaten Batu Bara.

Bupati-Zahir memberikan apresiasi ini untuk  Mendorong dan memberikan semangat kepada seluruh Tenaga Pusat Kesehatan Masyarakat dan seluruh Vaksinator di Kabupaten Batu Bara.

 

Berita Terkait
Komentar