Pemkab Batubara Buka Pendidikan Dan Pelatihan Pencari Kerja

Batubara-

Bupati Batubara Ir Zahir diwakilkan

Asisten I Rusian Heri membuka secara resmi Pelaksanaan Pendidikan Dan Pelatihan Keterampilan Bagi Pencari Kerja Kabupaten Batubara tahun 2020  yang di laksanakan oleh UPTD BLK Dinas Tenaga kerja,Kecamatan Sei suka, Batubara,Senin (24/2/2020)

Sementara itu dalam Laporannya disampingkan Erinaldo, kegiatan pelaksanaan pencari kerja ini bertujuan meningkatkan kompetensi angkatan kerja dan meningkatkan kemampuan angkatan kerja dalam memahami dan mengimplementasikan kompetensinya dan meningkatkan kualitas dan produktivitas angkatan kerja.

Adapun pelatihan pendidikan dan pelatihan keterampilan pencari kerja kejujuran teknis mengelas,menjahit dan operator komputer dan teknisi sepeda motor yang dilaksanakan selama 30 hari terhitung sejak tanggal 18 ferbuari sampai dengan 23 Maret 2020, bertempat di Balai Latihan Kerja Lambar dan Peserta dari masyarakat yang produktif.

Bupati Batubara yang disampaikan Asisten 1 Russian Heri mengatakan, masalah ketenagakerjaan adalah masalah yang pelik dan sangat konfilik serta multidimensional,dimana berkaitan dengan berbagai aspek kehidupan,mulai dari aspek ekonomi sosial dan politik masalah ketenagakerjaan adalah masalah yang sangat pokok bangsa ini, 

Oleh karena itu pendidikan dan pelatihan keterampilan bagi pencari kerja di kabupaten Batubara ini  dilaksanakan dengan dasar suatu pemikiran bahwa para pencari kerja maupun penyandang masalah kesejahteraan sosial lainnya adalah tanggung jawab pemerintah dan semua pihak.

“Untuk itu pemerintah berupaya untuk menggulirkan program-program ketenagakerjaan yang tentunya disesuaikan dengan kekuatan anggaran pemerintah kabupaten. salah satu upaya untuk mengatasai problematika sebagaimana disebutkan di atas adalah dengan memberikan pembekalan kepada para pencari kerja sehingga mereka lebih siap bersaing. Ujarnya,(pr)

 

Berita Terkait
Komentar